<img height="1" width="1" style="display:none" src="https://www.facebook.com/tr?id=1111534432861067&amp;ev=PageView&amp;noscript=1">

Daftar Istilah

books

Tidak bisa dibantah bahwa trading valas memiliki banyak hal positif, tetapi bukan berarti tidak ada hal yang membingungkan bagi mereka yang baru pertama kali masuk ke pasar valas.

Para trader pemula pasti akan menemukan begitu banyak istilah dan frasa teknis baru. Untunglah, kini tersedia bantuan bagi Anda. Berikut ini adalah daftar istilah valas lengkap, yang menyediakan definisi kunci sesederhana mungkin.


  /  A  /  B  /  C  /  D  /  E  F  /  G  H  I  J  K  L  M  N  O  P  Q  /  S  /   T  U  V  W  X  Y  Z  /

A

Arbitrage (Arbitrase)
Tindakan mengambil manfaat dari harga yang saling adu kuat dalam pasar berbeda lewat tindakan menjual atau membeli mata uang. Sehingga, secara bersamaan mengambil posisi sejajar dan berlawanan di pasar terkait untuk mengambil profit dari perbedaan harga yang kecil.
Ask
“Ask” (atau “ask price”) adalah istilah yang digunakan untuk mendeskripsikan harga yang diterima oleh trader untuk membeli mata uang tertentu.
Asset (Aset)
“Asset” merujuk pada satu nilai item atau sumber daya, seperti mata uang atau pasangan mata uang.
———

B

Base Currency (Mata Uang Dasar)
Dalam pasangan mata uang, mata uang pertama dalam daftar disebut sebagai “base currency”. Contohnya, jika disebutkan pasangan GBP/USD, maka fungsi GBP adalah sebagai base currency.
Bear Market
Lawan dari bull market, istilah “bear market” digunakan untuk menjelaskan harga aset, mata uang, atau sekuritas yang sedang menurun. “Bear market” bisa juga disingkat dengan “bear” (berbentuk seperti beruang), sementara istilah “bearish” juga digunakan untuk menjelaskan keadaan pasar valas yang sedang menurun.
Bull Market
Lawan dari bear market, istilah ini menjelaskan harga aset, mata uang, atau sekuritas yang sedang menanjak. Sama seperti istilah “bear market”, “bull market” juga sering disingkat, jadi Anda akan sering mendengar istilah “bull” dan “bullish” digunakan.
Bid
“Bid” (atau “bid price”) adalah istilah yang digunakan untuk mendeskripsikan harga yang diterima oleh trader untuk menjual mata uang tertentu.
Buy Limit Order
Ini merupakan order untuk melakukan transaksi di satu harga tertentu atau lebih rendah, dengan istilah “limit” merujuk pada titik awal (threshold) harga tersebut.
———

C

Carry Trade
Berhubungan dengan ketika investor meminjam pada suku bunga yang lebih rendah untuk membeli aset yang secara potensial menghasilkan suku bunga yang lebih tinggi.
Closed Position (Tutup Posisi)
Menutup posisi berarti mengakhiri transaksi, yang berakibat pada hasil berupa profit (laba) atau loss (rugi).
Closing Market Rate
Terkadang disebut harga penutupan (closing price) dan merupakan nilai akhir dari mata uang yang diperdagangkan selama kurun waktu, hari, atau candle tertentu.
Currency Appreciation
Ketika nilai satu mata uang naik terhadap mata uang lainnya, hal ini umumnya disebut sebagai “currency appreciation”.
Currency Futures
Currency futures adalah kontrak yang menyatakan bahwa harga satu mata uang bisa dijual atau dibeli pada tanggal yang telah ditetapkan. Kontrak berjangka digunakan secara luas sebagai alat melakukan hedging di kalangan trader.
Currency Pair (Pasangan Mata Uang)
Inti dari pasar valas, satu currency pair (pasangan mata uang) adalah produk yang diperdagangkan dalam setiap transaksi valas. Pasangan mata uang memiliki banyak bentuk dan sebagian besar diberi label “major”, “minor”, atau “exotic”. Contohnya, GBP/USD memenuhi kualifikasi sebagai pasangan mata uang major atau utama.
———

D

Daily Chart (Grafik Harian)
Grafik yang menjelaskan pergerakan mata uang tertentu yang terjadi dalam satu hari trading.
Day Trade
Trading valas yang dibuka dan ditutup di hari yang sama.
Demo Account (Akun Demo)

Kadang disebut juga “demo account”, “dummy account,” “virtual currency account”, atau “practice account”, akun demo adalah akun trading valas yang menggunakan dana virtual. Akun ini memungkinkan trader mengeksplorasi pasar, melakukan trading dalam lingkungan yang tidak menggunakan dana sungguhan.

Depth of Market
Volume order pembelian dan penjualan aktif untuk satu mata uang, mencakup tingkat harga yang luas.
Drawdown
Saat harga satu mata uang turun, perbedaan antara harga puncak dan harga rendah yang baru disebut “drawdown”.
———

E

ECN Broker
Mewakili tipe pialang khusus. Pialang ECN menggunakan jaringan komunikasi elektronik atau Electronic Communications Network (ECN) untuk menyediakan akses ke penyedia likuiditas bagi nasabah mereka.
Exchange Rate (Nilai Tukar)
Mewakili apa yang membangun pasar valas. Nilai tukar adalah biaya di mana satu mata uang bisa diperdagangkan dengan mata uang lain.
Execution
Istilah ini menunjukkan ketika satu trading sedang bergerak hingga pada akhirnya selesai.
Exposure
Exposure” adalah istilah yang digunakan untuk menunjuk jumlah yang diinvestasikan pada satu mata uang dan berasosiasi dengan risiko pasar.
———

F

Fill Price

Merujuk ke penyelesaian order dan juga harga order tersebut dinyatakan selesai.

Fill or Kill
Jika seorang investor sudah menetapkan harga untuk satu transaksi valas, maka ia dapat memilih untuk mengimplementasi order fill or kill. Ini artinya, jika order tersebut tidak terpenuhi di harga yang ditetapkan, maka order akan dihentikan (terminated).
Floating Exchange Rate (Nilai Tukar Mengambang)
Istilah yang digunakan untuk setiap nilai tukar (exchange rate) yang tidak menetap. Nilai tukar mengambang cenderung berfluktuasi, tergantung pada supply/suplai dan demand/permintaan (juga faktor-faktor lain) dari satu mata uang relatif terhadap mata uang lain.
Forex Chart (Grafik Valas)
Serupa dengan grafik harian, grafik valas adalah grafik digital yang menyoroti poin dan pergerakan harga terkait dengan pasangan mata uang (currency pair). Grafik valas biasanya dapat diperpanjang hingga meliputi beberapa hari, beberapa minggu, bulan dan bahkan tahun.
Forex Scalping
Satu strategi trading yang cukup dikenal dan berdasarkan ide bahwa jika Anda membuka (open) dan menutup (close) trading —membeli (buying) dan menjual (selling) sebuah mata uang—dalam satu pergerakan waktu yang pendek, Anda cenderung akan mendapat profit lebih banyak dibandingkan jika melalui pergerakan harga yang panjang. Strategi scalping forex mewakili trading valas dengan pendekatan “little and often” (sedikit dan sering).
Forex Signal System (Sistem Sinyal Valas)
Sistem sinyal valas dianggap sebagai layanan valas yang paling sering diiklankan. Layanan ini bekerja dengan mengirimkan sinyal valas kepada para pelanggannya terkait dengan aktivitas pasar saat ini. Sinyal ini bisa dikirimkan melalui beberapa cara dan dapat memicu trading baik secara otomatis maupun manual. Sebagai contoh, sebuah system sinyal valas mungkin memberi tahu Anda waktu yang tepat untuk membeli atau menjual mata uang tertentu.
Forex Spot Rate
Forex spot rate menentukan nilai tukar suatu mata uang dapat dibeli atau dijual.
Forex Trading Robot
While not strictly a “robot” per se, a forex trading robot does refer to a piece of software that is designed to operate as a guide. It’s automated and should help determine when you should either buy or sell a currency pair.
Fundamental Analysis (Analisis Fundamental)
Tindakan untuk menentukan dampak dari suatu peristiwa utama di bidang politik dan ekonomi (seperti tingkat pengangguran, pengumuman tingkat suku bunga, dll.) terhadap pasar valas. Para trader melakukan analisis tersebut sebagai cara untuk memprediksi arah pasar di waktu mendatang dalam kaitannya dengan portofolio mereka.
———

G

———

H

Hard Currency (Mata Uang Keras)

Lawan dari mata uang lunak (soft currency), mata uang keras adalah salah satu mata uang yang paling tahan terhadap gejolak politik dan ekonomi dan mata uang yang bisa diandalkan. Sebagai contoh, Poundsterling Inggris (GBP), Dolar Amerika (USD), dan Euro (EUR) adalah mata uang keras terkenal.

Hedge
Metode trading yang dgunakan untuk memproteksi investor dengan mengurangi risiko yang terkait dengan volatilitas pasar. Melakukan hedging menuntut trader untuk membuat dua investasi independen yang saling menyeimbangkan satu sama lain. Metode ini dilakukan untuk meminimalkan kerugian (loss) yang mungkin terjadi akibat fluktuasi harga.
———

I

Intervention (Intervensi)

Intervensi terkait dengan tindakan yang dilakukan oleh bank sentral di suatu negara untuk memengaruhi nilai mata uang negara tersebut. Tindakan ini biasanya dilakukan dengan masuk langsung ke pasar guna meningkatkan kendali negara terhadap nilai tukar mata uang.

———

J

———

K

———

L

Leverage
Leverage merupakan layanan yang ditawarkan pialang valas yang memungkinkan trader untuk meningkatkan daya belinya (buying power). Layanan ini memberi trader kemampuan untuk mendepositkan dana dalam jumlah kecil, tetapi trader tetap dapat melakukan trading valas dalam volume besar. Leverage dinyatakan dalam rasio; sebagai contoh, leverage 1:100 akan meningkatkan daya beli trader sampai 100 kali.
Limit Order
Menunjukkan instruksi untuk membuka atau menutup transaksi di suatu harga tertentu di masa mendatang. Sebagai contoh, jika EUR/USD saat ini tercatat dalam listing di angka 1.07503/1.07523, maka limit yang terkait dengan order untuk membeli (buy) dari EUR pada nilai lebih rendah dari pasar akan terjadi pada angka 1.07522 atau di bawahnya.
Liquidity (Likuiditas)
Jumlah (atau volume) dari sekelompok mata uang yang saat ini tersedia untuk trading aktif.
Long Position (Posisi Panjang)
Merupakan lawan dari short position. Setiap investor yang mengambil long position membeli satu base currency dengan tujuan mengambil profit pada saat harga pasar naik.
Lot
Lot adalah jumlah standar dari mata uang yang Anda pilih untuk diperdagangkan. Satu lot setara dengan 100.000 unit dari satu mata uang tertentu.
———

M

Margin
Istilah “Margin” merujuk pada jumlah saldo akun yang diperlukan untuk tetap berada pada posisi open.
Margin Call
Merupakan peringatan (alert) yang memberitahukan bahwa Anda perlu mendepositkan dana tambahan untuk meningkatkan margin untuk menjaga posisi Anda agar tetap aktif.
Market Order
Untuk siapa pun yang menghendaki trading secara instan, market order adalah hal yang diperlukan, karena ini merupakan order untuk mengeksekusi posisi trading segera (jika memungkinkan) di harga terbaik yang tersedia.
Micro Lot
Mikro lot merujuk pada to 1.000 unit dari base currency dalam satu pasangan.
———

N

———

O

One Cancels the Other (OCO)
Terdiri dari dua limit order, yaitu eksekusi dari satu order secara otomatis memicu pembatalan order yang lain.
Open Position
Satu istilah sederhana yang menyatakan posisi trader pada satu pasangan mata uang, sebagai subjek dari profit dan loss yang mungkin terjadi.
Over-the-Counter

Di era trading valas online, istilah ini jarang didengar. Trading over-the-counter merupakan cara tradisional dalam melakukan transaksi valas. Cara ini meliputi melakukan order lewat telepon atau alat elektronik lain yang saat ini sudah jarang ditemukan.

Overnight Position
Merupakan posisi yang dilakukan trader untuk menjaga posisi open melewati satu malam untuk diteruskan di hari perdagangan berikutnya.
———

P

Pip
Singkatan dari “percentage in point”, kata ini mewakili kemungkinan terkecil dari perubahan harga yang dapat terjadi dalam nilai tukar mata uang. Pip merupakan 1/10 Poin. Sebagai contoh, perbedaan antara 1.12345 dengan 1.12340 adalah 5 pip.
Point (Poin)
Unit dasar pengukuran perbedaan harga; 1 Poin = 10 Pip. Contohnya, perbedaan antara 1.12345 dengan 1.12355 adalah 1 Poin.
Profit-Taking
Menutup posisi valas dengan tujuan mengambil profit.
P&L
Singkatan standar dari istilah “profit and loss” (neraca laba-rugi).
———

Q

Quote Currency
Dalam setiap pasangan mata uang, mata uang kedua selalu disebut sebagai “quote currency”. Contohnya. dalam pasangan USD/GBP, GBP disebut sebagai quote currency.
———

R

Rally
Kata “Rally” merujuk pada perbaikan harga (recovery) dari satu mata uang setelah mengalami penurunan dalam jangka pendek maupun panjang.
Resistance
Tingkat nilai harga dari satu mata uang yang sulit untuk dilampaui. Contohnya, satu mata uang akan secara konsisten berusaha melewati batas harga tertinggi dan akan mengalami penurunan pada saat mata uang itu gagal melewati batas harga tertinggi.
Risk Management (Manajemen Risiko)
Mengingat bahwa pasar valas secara alamiah adalah pasar yang sering tidak menentu, para trader harus menerapkan manajemen risiko untuk memproteksi dana mereka. Praktik manajemen risiko biasanya berupa serangkaian strategi dan alat bantu yang berupaya membatasi risiko finansial sebanyak mungkin.
Rollover Rate
Menyebabkan rollover rate berarti bunga yang harus dibayar (atau didapatkan) oleh trader ketika ia menahan posisi open melewati satu malam overnight. Dengan pertimbangan bahwa posisi itu berlanjut dari satu hari ke hari berikutnya, maka istilah “rollover” digunakan untuk hal tersebut.
———

S

Short Position (Posisi Pendek)
Lawan dari long position (posisi panjang), yang melibatkan pengambilan posisi dengan tujuan untuk mengambil profit dari penurunan nilai mata uang di pasar. Ketika base currency di dalam pasangan mata uang akhirnya dijual, posisi tersebut dinyatakan sebagai short position.
Slippage
Istilah “Slippage” digunakan untuk menyatakan ketika trader mengeksekusi sebuah trading di harga lebih tinggi dari ekspektasi awal. Hal ini cenderung terjadi pada saat volatilitas tinggi, ketika investor memanfaatkan order stop-loss dan market order.
Soft Currency (Mata Uang Lunak)
Merupakan lawan dari hard currency (mata uang keras). Sebuah mata uang disebut sebagai soft currency jika sering dihantam gejolak politik dan ekonomi dan secara umum dianggap tidak stabil. Sebagai contoh, baik Dollar Zimbabwe (ZWD) maupun Won Korea Utara (KPW) secara umum dinyatakan sebagai “soft currency”.
Speculator
Menyatakan satu tipe trader yang berani mengambil risiko besar saat melakukan trading, dengan harapan bahwa dengan risiko yang meningkat, maka profit pun akan semakin tinggi.
Spike
Istilah yang digunakan untuk menunjukkan penurunan atau kenaikan tajam dari harga mata uang yang terjadi dalam jangka pendek. Berlawanan dengan kepercayaan umum bahwa spike hanya terjadi pada kenaikan harga, dalam dunia valas, istilah ini juga digunakan untuk menyatakan tren penurunan.
Spread
Istilah spread berarti perbedaan antara harga permintaan (ask price) dan penawaran (bid price) dari setiap pasangan mata uang. Dalam banyak peristiwa, angka ini mewakili biaya jasa pialang sebagai ganti dari ongkos transaksi, yang biasanya dinyatakan dalam pips. Perlu dicatat bahwa spread dapat terdiri dari tiga bentuk, yang terdiri dari spread tetap (fixed spread), spread tetap dengan ekstensi (fixed spread with an extension), dan spread variabel (variable spread).
Stop-Loss Order
Satu order pasar (market order) untuk melakukan buy (beli) atau sell (jual) mata uang ketika mata uang tersebut mencapai satu harga tertentu. Secara umum, satu order stop-loss dilakukan dengan tujuan mengendalikan kerugian yang sedang atau akan terjadi dalam beberapa posisi.
———

T

Take-Profit Order (T/P)
Satu order pasar (market order) yang diatur agar satu posisi ditutup di satu harga yang telah ditentukan sebelumnya atau di satu rentang harga tertentu, yang sekaligus telah menghasilkan profit.
Technical Analysis (Analisis Teknikal)
Para investor menggunakan analisis teknikal sebagai cara untuk meramalkan perubahan harga pasar valas di masa mendatang. Cara melakukan analisis teknikal adalah dengan menyejajarkan kondisi pasar saat ini dengan kondisi sebelumya menggunakan indikator, grafik. dan tools terkait lainnya.
———

U

———

V

Volatility
Istilah ini menunjuk pada level ketidakpastian (dan fluktuasi pasar terkait) dari sekuritas, pasangan mata uang, atau sebuah mata uang tertentu. Istilah ini juga digunakan untuk menyatakan kondisi pasar valas secara keseluruhan.
———

W

———

X

———

Y

Yield
Istilah “Yield” merujuk pada keuntungan yang diperoleh dari invetasi valas, yang biasanya ditampilkan dalam bentuk persentase di platform trading.
———

Z

———